by Nyong ETIS

BERANDA   -    BILIK BACA   -    RUANG ISTIRAH   -    TELAGA SUNYI   -    NEGERI DI ATAS AWAN

The Dark Mirror

kegelapan adalah karibku, darinya kukenal cahaya
kesesatan adalah guruku, darinya kebenaran kusapa
kebejatan adalah bukuku, darinyalah aku mengerti
bahwa kehidupan ini demikian berarti

oh Tuhan, aku mendamba kesejatian
antarkan aku temukan hakikat, kasunyatan
bukan hanya kulit, daging, darah, atau tulang

untuk cinta-Mu kutiduri kebencian ini
untuk janji-Mu kucumbui kedustaan ini
untuk jaminan-Mu kugauli pengkhianatan ini
dan untuk keabadian, kutubuhi kefanaan

kurayapi lembar demi lembar kedurhakaan
kutelanjangi helai demi helai keingkaran
kujilati bagian demi bagian lezatnya kemunafikan
oh Tuhan, kumohon bukan Jahannam
akhir binatang jalang ini dalam pengembaraan